Patton Di Antara Sepuluh Besar Penyedia Solusi Komunikasi Terpadu 2017

Patton menawarkan sekumpulan kompetensi dan kemampuan unik yang membantu perusahaan mewujudkan komunikasi terpadu


GAITHERSBURG, Md., Aug. 23, 2017 (GLOBE NEWSWIRE) -- Patton Electronics—produsen solusi Komunikasi Terpadu, awan, dan IoT aktif A.S. bagi jaringan distributor, perusahaan, dan industri—telah menjadi salah satu di antara sepuluh besar penyedia solusi komunikasi terpadu (UC) menurut majalah InsightsSuccess.

Patton melakukan hal yang tidak biasa dilakukan oleh produsen peralatan jaringan lainnya untuk memungkinkan penerapan komunikasi terpadu.

Patton menawarkan satu set unik kompetensi dan kemampuan yang membantu perusahaan membawa komunikasi terpadu mereka menjadi nyata. Dua contohnya...

  • SmartNode enterprise session border controllers (eSBC) yang menangani berbagai fungsi jaringan, termasuk keamanan IP, integrasi telefoni legasi (analog dan ISDN), demarkasi jaringan, dan banyak lagi—semua ada dalam satu perangkat lokal pelanggan.

  • CopperLink Ethernet extenders dan Power-over-Ethernet extenders, memungkinkan Internet of Things (IoT) –serta koneksi awan—dengan membantu perusahaan menghubungkan titik akhir IP ke jaringan perusahaannya lewat jarak yang sangat jauh dengan menggunakan infrastruktur kabel tembaga yang sudah ada atau jaringan koaksial.

Yang Patton lakukan sekarang di bidang komunikasi terpadu, hampir sama dengan apa yang mereka lakukan di bisnis teknologi selama 30 tahun…

Keahlian Patton selalu terletak pada menghubungkan legasi TDM dan sistem serial dengan teknologi suara, data, dan multimedia berbasis IP generasi baru. Didirikan pada tahun 1984, Patton telah membangun semuanya dari widget berukuran mikro yang menghubungkan “ini dengan itu,” sampai perangkat telekomunikasi tingkat distributor yang menghubungkan pelanggan ke penyedia layanan.

Selanjutnya, lihat solusi komunikasi terpadu dan IoT aktif inovatif lainnya dari Patton yang benar-benar memenuhi kebutuhan pelanggan:  Gateway VoIP baru, eSBC, dan perangkat akses terintegrasi (IAD) yang mengaktifkan sistem jaringan yang sudah ada dengan IP sehingga SMB dapat bertransisi ke solusi IP PENUH generasi baru—terjangkau dan dengan kecepatan yang dapat diatur. Juga lihat pengembangan solusi Ethernet dan Power-over-Ethernet yang sedang dilakukan, yang menghemat biaya pelanggan dengan memanfaatkan pabrik tembaga yang ada untuk jangkauan konektivitas IP jarak jauh.

Penghargaan Lain

Tahun lalu, Majalah INTERNET TELEPHONY (IT) menganugerahi Patton untuk Penghargaan Produk Solusi Komunikasi Tahun Ini pada 2016 untuk SmartNode 5540 Enterprise Session Border Controller (eSBC) dengan 2,4, atau 8 antarmuka telefoni FXS analog terintegrasi.

Selain itu, Majalah Cable Spotlight menganugerahi Penghargaan Produk Tahun Ini pada 2016 untuk CopperLink 1101 Power over Ethernet (PoE) Ethernet Extenders milik Patton.


            

Contact Data