IASLC Mengundang Para Profesional Kanker Paru-Paru untuk Mengikuti Survei Global Pengujian Molekuler

Pemimpin Global dalam Survei Keganasan Torakal untuk Menilai Peningkatan Pengujian Molekuler di Seluruh Dunia


DENVER, July 13, 2018 (GLOBE NEWSWIRE) -- Asosiasi Internasional untuk Studi Kanker Paru-Paru (The International Association for the Study of Lung Cancer/IASLC) mendorong semua orang yang terlibat dalam pengujian molekuler pasien kanker paru untuk turut serta dalam survei global yang dirancang untuk menilai penerapan praktik terbaik dan mengembangkan panduan pengujian molekuler di seluruh dunia. Untuk mengikuti Survei Global IASLC tentang Pengujian Molekuler pada Kanker Paru-Paru, kunjungi www.iaslc.org/survey.

“Laju kemajuan ilmiah dalam kanker paru-paru sangat pesat,” ujar Fred R. Hirsch, MD, PhD, dan CEO IASLC. Dr. Hirsch juga menerangkan, “Memastikan bahwa perawatan pasien mengikuti kemajuan ilmiah memerlukan pemahaman mengenai penerapan dan hambatan untuk mengadopsi perawatan baru. IASLC secara unik siap untuk mengumpulkan data tersebut, memanfaatkan dan menyebarluaskannya untuk mengubah hasil pasien.”

Banyak sekali panduan yang merekomendasikan pengujian untuk penggerak molekuler onkogenik seperti EGFR, ROS1, ALK, dan BRAF pada kanker paru-paru sel nonkecil lanjutan (NSCLC) dengan komponen histologi adenokarsinoma. Terapi yang menargetkan penggerak molekuler onkogenik spesifik ini dapat menambah usia kualitas hidup untuk pasien-pasien ini, tetapi pengetahuan tentang keberadaan pemicunya diperlukan sebelum terapi dapat dimulai.

Keikutsertaan ahli dalam survei ini sangat penting untuk memahami status pengujian molekuler saat ini pada kanker paru-paru dan juga setiap tantangan regional dan hambatan dalam penerapannya, termasuk mengapa tidak semua wilayah berpartisipasi dalam pengujian molekuler. IASLC mengundang para profesional perawatan kesehatan dan pihak-pihak lain yang tertarik untuk mengikuti surveiini. Survei ini tersedia dalam bahasa Inggris, Tionghoa, Jepang, Portugis, dan Spanyol.

Hasil dari Survei Global IASLC tentang Pengujian Molekuler pada Kanker Paru-Paru akan 1) menentukan status pengujian molekuler saat ini, 2) mengungkapkan tantangan atau hambatan regional apa pun dalam penerapannya, dan 3) menginformasikan strategi masa depan untuk mengatasi hambatan untuk pengujian molekuler pada pasien kanker paru-paru di seluruh dunia. Ringkasan dari temuan penting ini akan dibagikan dengan responden dan laporan lengkap akan diserahkan ke Journal of Thoracic Oncology, jurnal resmi IASLC, untuk dipublikasikan. Responden akan dimasukkan ke dalam undian untuk memenangkan pendaftaran gratis ke Konferensi Dunia IASLC tentang Kanker Paru-Paru mendatang.

Mengingat laju kemajuan dalam onkologi torakal, upaya mengumpulkan dan mendistribusikan informasi terkini sangatlah penting untuk meningkatkan hasil di seluruh dunia. IASLC berkomitmen untuk berperan sebagai sumber daya global untuk semua yang terlibat dalam kanker paru-paru, penyebab utama kematian terkait kanker di seluruh dunia.

AstraZeneca telah memberikan sponsor untuk program mandiri ini.

Tentang IASLC
Asosiasi Internasional untuk Studi Kanker Paru-Paru (IASLC) adalah satu-satunya organisasi global yang didedikasikan semata-mata untuk mempelajari kanker paru-paru dan keganasan torakal lainnya. Didirikan pada tahun 1974, keanggotaan asosiasi tersebut mencakup lebih dari 7.500 spesialis kanker paru-paru dari seluruh disiplin ilmu di lebih dari 100 negara, membentuk jaringan global yang bekerja sama menaklukkan kanker paru-paru dan torakal di seluruh dunia. Asosiasi ini juga menerbitkan Journal of Thoracic Oncology, publikasi pendidikan dan informasi utama untuk topik terkait pencegahan, deteksi, diagnosis, dan pengobatan semua keganasan torakal. Kunjungi www.iaslc.org untuk informasi lebih lanjut.

Kontak:  Becky Bunn, MSc
Manajer Humas IASLC
Becky.Bunn@IASLC.org | 720-325-2946